7 Masker Alami Untuk Kulit Kering dan Kerut
Kulit kering pada wajah di tandai dengan terlihatnya kerutan pada wajah yang sangat terlihat, kulit yang mengelupas, bersisik dan tidak kenyal saat di sentuh.
Banyak sekali produk moizturizer untuk kulit kering, namun kulit setiap orang berbeda - beda dan tidak tentu bisa cocok dengan produk moizturizer.
Namun anda tidak perlu khawatir jika setiap produk yang sudah anda beli untuk menghilangkan kulit kering tidak cocok pada kulit anda, karena untuk melembabkan kulit kering bisa menggunakan bahan alami.
Jika anda menggunakan bahan alami untuk mengatasi kulit kering, anda tidak perlu khawatir karne bahan alami tidak menimbulkan efek berbahaya di kulit kita.
Untuk menghilangkan kulit kering dengan bahan alami, dibawah ini adalah resep masker alami untuk kulit kering.
Masker Terbaik Untuk Kulit Kering
1. Alpukat dan Madu Masker untuk Kulit Kering
Alpukat kaya akan minyak essential sehingga sangat bagus untuk melembabkan kulit kering, dan madu menenangkan kulit kering serta membantu mengangkat kulit mati.
Siapkan daging alpukat yang sudah matang lalu haluskan dan campur dengan 2 sdt madu dan masker siap di gunakan +- 20 menit.
2. Madu dan Putih Telur Masker untuk Kulit Glowing
Madu dan telur adalah campuran masker terbaik untuk kulit kering. Putih telur membantu menghilangkan kerutan halus dan membuat wajah terlihat glowing.
3. Oatmeal, Madu, Yogurt dan Minyak Zaitun
Masker wajah ini sangat cocok untuk kulit kering karena semua bahan yang di gunakan berfungsi untuk melembabkan kulit. Oatmeal disini dapat berfungsi juga sebagai scrub membantu mengangkat kulit mati.
Campurkan oatmeal, madu, yogurt dan minyak zaitun hingga menjadi pasta kental dan siap untuk di oleskan ke wajah secara merata dan diamkan +- 20 menit.
4. Gula Merah dan Minyak Zaitun Masker untuk Kulit Kering
Gula merah sangat cocok untuk semua jenis kulit dan dapat mengangkat sel-sel kulit kering dan mati pada permukaan kulit. Minyak zaitun sebagai pelembab alami terbaik yang membuat kulit anda lembut.
Campur minyak zaitun dan gula merah yang sudah halus lalu aduk hingga menjadi pasta kental dan siap untuk di oleskan merata di wajah dan diamkan +- 10 menit.
5. Susu, Madu dan Lidah Buaya Masker untuk Kulit Kering
Susu telah digunakan sejak zaman bersejarah sebagai pelembab alami kulit. Lidah buaya memiliki sifat anti-bakteri yang mencegah infeksi yang disebabkan bakteri.
Campurkan susu, madu dan daging lidah buaya, aduk rata hingga menjadi pasta kental dan dijadikan masker selama +- 15 menit.
6. Lidah Buaya, Madu dan Alpukat
Semua bahan masker ini memiliki sifat pelembab yang bagus untuk kulit kering. Dan anti-oksidan dalam madu dan alpukat dapat menyegarkan kulit.
7. Mentimun dan Lidah Buaya Masker untuk Kulit Kering
Mentimun menghidrasi kulit dan lidah buaya mengandung moizturizer alami yang dapat melembabkan kulit.
Siapkan daging lidah buaya dan parutan mentimun, campurkan dan oleskan merata pada wajah dan diamkan +- 30 menit lalu.
Jangan lupa untuk menggunakan pelembab setelah anda menggunakan masker - masker alami di atas.
Sangat mudah sekali melembabkan kulit dengan bahan alami karena bahan - bahan yang mudah di dapat dan cara membuatnya yang sangat mudah.
Tidak ada salahnya anda mencoba menggunakan masker alami untuk perawatan anda di rumah.
Share artikel ini untuk menyimpan dan membagikan ke teman - teman anda!
Share this
Related Articles :
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
Paling Dilihat
-
Ternyata Sangat Mudah Melepas Koyo Cabe Agar Tidak Sakit Bagaimana melepas koyo cabe dengan mudah dan tidak sakit ? Orang i...
-
- Pengertian jerawat - Penyebab timbulnya jerawat - Jenis-jenis jerawat - Tips menggunakan produk alami - Cara menghilangkan atau...
-
A nda pasti tau ya manfaat mengkonsumsi touge atau kecambah ini bagi tubuh kita, yang paling terkenal manfaat dari mengkonsumsi touge ...
-
T ikus adalah binatang mamalia yang sering kita jumpai di sekitar kita. Hewan ini identik dengan tempat yang kotor dan penyakit. Tikus bi...
-
Masalah wajah utama bagi orang dewasa dan remaja adalah jerawat. Jerawat merupakan suatu keadaan dimana pori - pori kulit tersumbat sehi...
-
Ini dia artikel tips menghilangkan ketiak hitam Siapa yang tidak resah dengan warna ketiak yang hitam, pasti sangat meresahkan karna aka...
-
Homemade Masker Oatmeal Menghilangkan Jerawat + Membuat Kulit Glowing Kebanyakan dari kita tidak mengetahui manfaat oatmeal selain untu...
-
Komedo memang tidak menimbulkan sakit saat di pegang, namun sangat menggagu sekali karena saat anda meraba hidung atau dagu anda maka akan...
-
Di usia berapa anda sekarang telah melihat keriput di bawah mata dan lipatan senyuman manis anda ?? Tentu sangat meresahkan sekali ji...
-
Begini 5 cara jurus ampuh menghilangkan lingkaran mata hitam. Lingkaran mata hitam pasti mengganggu dan membuat kita kehilangan rasa ...
Featured Post
Cara Membuat Pelembab wajah Dari Bahan Alami
Pelem ba b adalah hal yang penting bagi kulit, pelem ba b tidak hanya untuk kulit kering, namun bagi yang memiliki kulit berminyak (oily)...
0 komentar
Post a Comment